KARAWANG,ETIKANEWS.COM - Konser Jamrud meriahkan launching atau peluncuran maskot dan jingle Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Karawang pada Pilkada 2024. Konser Jamrud sekaligus launcing Maskot dan Jingle Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Karawang yang dipromotori oleh KPU Kabupaten Karawang, Jawa Barat..
Konser yang diselenggarakan ini tidak hanya menjadi ajang hiburan, tetapi juga menjadi sarana menggalang semangat partisipasi dalam proses demokrasi Pilkada Serentak 2024.
Ribuan penonton memadati lokasi konser dan launcing Maskot dan Jingle Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Karawang 2024, yang dihelat di lapangan Karangpawitan, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Sabtu (1/6/2024) malam.
Konser yang diselenggarakan ini tidak hanya menjadi ajang hiburan, tetapi juga menjadi sarana menggalang semangat partisipasi dalam proses demokrasi Pilkada Serentak 2024. KPU Karawang memilih maskot berupa ayam yang bernama Ayam Ciparage.
Dihadiri anggota KPU RI, Bupati Karawang yang diwakili, Ketua KPU Karawang, Kapolres Karawang, Dandim 0604 Karawang, Mantan Bupati dan Wakil Bupati Karawang, LSM, Ormas, Media dan tamu undangan lainnya.
Ketua KPU Karawang Mari Fitriana mengatakan, dirinya mengingatkan masyarakat untuk tidak lupa menyalurkan hak suaranya. Kepada masyarakat Karawang untuk menggunakan hak pilih pada Rabu 27 November 2024 mendatang.
"Pemutakhiran data pemilih dimulai bulan Juli mendatang. Sementara Pilkada akan digelar serentak pada 27 November 2024," kata Ketua KPU Karawang, Mari Fitriana, Sabtu (1/6/2024).
Editor: Aep Apriyatna